Usai Reses Faisan Badja Tinjau Sungai Desa Tindaki

Faisan Badja Tinjau Sungai Di Desa Tindaki

PARIGI – Wakil Ketua I DPRD  Kabupaten  Parigi Moutong Sulawesi Tengah, Faisan Badja (Lelo) melaksanakan reses  di Dua Titik Dapil I sekaligus Peninjauan Kondisi Sungai di Desa Tindaki, Jum’at (7/8/2020).

Dari kedua Titik tempat pelaksanaan reses Wakil Ketua I DPRD  yang  juga kader dari  Partai Gerindra  hari ini yaitu di Desa Lobu Mandiri Kecamatan Parigi Barat dan Desa Tindaki Kecamatan Parigi Selatan terdapat berbagai macam keinginan dan permintaan atau aspirasi dari masyarakat.

Bacaan Lainnya

Dari sekian banyak Aspirasi tersebut, didominasi di bidang pertanian dan infrastruktur serta Program Pemberdayaan.

Reses  merupakan  salah  satu  agenda  wajib  DPRD diluar  sidang  yang  bertujuan  untuk menyerap aspirasi serta keluh kesah Warga dan juga sebagai ajang silaturahmi.

Usai kegiatan di desa tindaki, selanjutnya Lelo didampingi Aparat desa Tindaki serta Pemerintah Kecamatan Parigi Selatan meninjau Lokasi Sungai Desa Tindaki yang butuh penanganan paska bencana banjir beberapa waktu lalu.

Penjaringan Aspirasi Masyarakat yang ia laksanakan, masih akan berlanjut di titik lainnya pada daerah pemilihan satu

Diketahui, Faisan Badja atau  yang  biasa disapa Lelo merupakan  Wakil  Ketua I DPRD Parigi Mautong, dapil  I  dari desa buranga kecamatan ampibabo  sampai  desa tindaki  kecamtan parigi selatan dari partai  Gerindra.(Abt)