Sekolah Terpencil diToribulu Ambruk Akibat Angin Puting Beliung

Sekolah Dasar Terpencil Siti Masyita Toribulu di Kabupaten Parigi Moutong , ambruk akibat terjangan angin puting beliung beberapa hari lalu. (Foto : Ist )

PARIMO – radarparimo.com – Sekolah Dasar  Terpencil semi permanen Siti Masyita di kecamatan Toribulu Kabupaten Parigi Moutong , ambruk akibat terjangan angin puting beliung beberapa hari lalu.

“Kemarin saya langsung  meninjau ke lokasi, ternyata bangunan sekolah di sana rata dengan tanah,” ungkap Kadis Dikbud Parimo, Adrudin Nur, saat ditemui Jum’at (22/1/2021).

Bacaan Lainnya

Adrudin menjelaskan, dari peristiwa itu sebagian bahan bangunan sekolah yang ambruk masih dapat digunakan karena bangunan itu didirikan tahun 2012,  bangunan sekolah yang semi permanen dengan jumlah siswa kurang lebih 20 orang.

Adrudin mengatakan,pihaknya, menyarankan untuk dibangunkan kembali  menggunakan sisa-sisa bahan bangunan yang layak dan bisa dijadikan sebagai sekolah darurat.

“Komite dan kepala sekolah serta pengurus yayasan hari ini akan membangun sekolah darurat sementara dengan menggunakan bahan dari sisa yang kemarin,”ucap Adrudin.

Lanjut  Adrudin, pihaknya akan membantu pihak sekolah setelah bangunan darurat sekolah itu selesai dibangun kembali.

Diketahui Sekolah Dasar Terpencil Siti Masyita Toribulu, terletak di puncak gunung, berjarak kurang lebih 8 Km dari ibu kota kecamatan. (Abt)