SIGI, radarparimo.com – Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi, Nuim Hayat, dengan antusias menghadiri kegiatan perayaan Hari Santri Tahun 2023 yang diadakan di Pondok Pesantren Madinatul Ilmi Kabupaten Sigi dengan tema “Jihad Santri Jayakan Negeri”. Minggu (22/10/2023).
Acara ini merupakan bentuk penghargaan dan apresiasi terhadap peran serta santri dalam memajukan bangsa dan negara.
Dalam kegiatan perayaan Hari Santri Tahun 2023, Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi Nuim Hayat menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh santri di Kabupaten Sigi. Beliau mengakui dan menghargai kontribusi yang besar dari santri dalam membangun masyarakat yang beradab, berintegritas, dan berkeadilan, beliau juga berharap agar kiranya para santri dapat menjadi benteng utama dalam menangkal paham-paham separatis dan radikalisme yang dapat memecahkan belah bangsa dan agama.
Partisipasi Sekretaris Daerah Nuim Hayat dalam kegiatan perayaan Hari Santri Tahun 2023 menunjukkan komitmen pemerintah daerah untuk mendukung dan memperkuat peran santri dalam pembangunan.
Beliau berharap bahwa perayaan ini dapat menjadi momen yang mempersatukan dan memotivasi santri serta masyarakat Kabupaten Sigi untuk terus berkontribusi dalam memajukan negeri.
Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan launching kartu santri dan peresmian pagar pondok pesantren madinatul Ilmi yang merupakan wujud dari kerja sama pemerintah daerah bersama pondok pesantren sebagai garda terdepan dalam upaya mewujudkan masyarakat yang berakhalak dan berbudaya.
Dalam kegiatan ini juga turut Hadir secara langsung, Pimpinan Pondok Pesantren Madinatul Ilmi, Wakapolres Sigi beserta Jajaran, Kepala Kemenag Sigi, Perwakilan Kodim 1306/Donggala, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Sigi, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan seluruh tamu undangan yang hadir.***
Sumber : Prokopim Sigi