PARIMO – Relawan kemanusiaan Parigi galang dana untuk warga terkonfirmasi positif covid -19 di wilayah pesisir pantai Bantaya dan Kelurahan Kampal.
“Aksi galang dana ini dilakukan untuk membantu sesama warga yang dalam masa karantina mandiri selama 14 hari,” ujar koordinator relawan, Zulfikar usai aksi penggalangan dana di beberapa titik di Parimo.Sabtu,(26/12/2020).
Ia mengatakan, warga yang dalam masa karantina mandiri itu tidak bisa mendapatkan penghasilan selama 14 hari.
Sehingga, warga tidak mempunyai penghasilan untuk membiayai kehidupannya sehari-hari.
“Sehingga nurani kami tergerak melihat kondisi warga yang kesusahan akibat pandemi covid-19,” tuturnya.
Relawan kemanusiaan galang dana pasien covid -19, meminta perhatian dari Pemerintah daerah Parigi Moutong. Mereka membutuhkan bantuan selama masa karantina mandiri.
Dana yang sudah terkumpul hingga saat ini sekitar dua juta rupiah. Hasil penggalangan itu akan segera disalurkan dalam bentuk sembako.
“Mereka sebenarnya membutuhkan sembako selama proses karantina mandiri,”tutup Zulfikar.(Abt)