Koperasi di Parimo Belum Tunjukkan Kemajuan Signifikan

Wabup Parigi Moutong H.Badrun Nggai,SE. menyematkan kartu peserta pelatihan bagi badan pengawas koperasi secara simbolis. (F.Humas Pemda)

PARIMO – radarparimo.com – Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah (UKM) Parigi Moutong gelar pelatihan bagi badan pengawas koperasi, untuk meningkatkan pengetahuan para pengawas koperasi di Kabupaten Parigi Moutong

Wakil Bupati Parigi Moutong H.Badrun Nggai,SE. dalam sambutan mengatakan, sangat mendukung kegiatan ini dalam rangka pengembangan SDM bagi badan pengawas koperasi mengingat kegiatan ini sangat strategis meningkatkan pengetahuan dan wawasan pengurus dan pengawas koperasi yang ada di Parigi Moutong.

Bacaan Lainnya

“Melalui pelatihan ini koperasi diharapkan mampu mengelola sumber daya alam dengan mewujudkan dan mengembangkan perekonomian yang berdasar atas asas kekeluargaan dan demokrasi ekonomi yang baik.” ujarnya Selasa (22/6/2021).

Wabup  menyematkan kartu peserta secara simbolis kepada peserta sebagai perwakilan dari koperasi Agro Lestari  serta koperasi Rezeki Baru Berkarya.

Sementara itu Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Parigi Moutong  Sofiana mengatakan, sebagian besar kondisi koperasi di Parigi Moutong masih belum menunjukan kemajuan yang signifikan baik dilihat dari segi kuantitas maupun kualitas diakibatkan situasi pandemik Covid-19 yang menjadi salah satu penyebab kurang berkembangnya suatu koperasi.

“ Dengan adanya badan pengawas koperasi sangat menentukan keberhasilan koperasi karena dengan adanya pengawasan koperasi dapat dijalankan sesuai dengan aturan yang berlaku.”ujarnya

Lanjut Sofiana, dari 223 jumlah koperasi yang terdaftar pada Dinas Koperasi dan UKM hanya ada 23 koperasi yang berbadan hukum dan yang masif aktif dan rutin melaksanakan rapat anggota tahunan.

“ Pelatihan ini diikuti sebanyak 30 peserta se-kaupaten Parigi Moutong, pelatihan  ini dimaksudkan untuk meningkatkan pengetahuan pengawas koperasi dan memberdayakan koperasi, mengupayakannya  dalam kondisi sehat dan berdaya saing,”tuturnya. (*/abt)