PARIMO – Pasca mengalami penambahan kasus Covid-19 di kabupaten parigi moutong, Dinas pendidikan dan kebudayaan akan melakukan kajian tentang pembelajaran tatap muka yang rencananya di mulai tanggal 4 Januari 2021 mendatang.
Kepala Disdik parigi moutong, Adrudin Nur mengatakan, untuk memutuskan mata rantai penyebaran virus Corona, diwilayah satuan pendidikan jenjang TK,SD, SMP serta pendidikan kesetaraan, maka pihaknya mengambil langkah dengan berdasarkan pada surat keputusan empat menteri.ujarnya saat dihubungi Senin, (21/12/2020)
“Dipandang penting bagi kesehatan dan keselamatan peserta didik, pendidik, tenaga kependidikan, keluarga dan masyarakat merupakan prioritas utama dalam menetapkan kebijakan pembelajaran tatap muka,” jelasnya.
Ia menjelaskan, tumbuh kembang peserta didik dan kondisi psikososial juga menjadi pertimbangan dalam pemenuhan layanan pendidikan selama masa pandemi COVID-19.
Untuk itu, kedepan pembelajaran semester genap tahun ajaran 2020/2021 tetap dilaksanakan pada tanggal 4 Januari 2021 mendatang. Namun, menggunakan sistem belajar dari rumah baik melalui google classroom, WhatsApp atau aplikasi lainnya.
“Untuk eks Kecamatan Parigi tidak diperbolehkan melaksanakan pembelajaran semester genap, dengan artian guru mengunjungi rumah peserta didik, sementera kecamatan lain menyesuaikan status kondisi wilayah masing-masing,” jelasnya.
Ia menambahkan, penyerahan laporan hasil belajar peserta didik (Rapor) semua satuan pendidikan untuk tidak mengundang orang tua wali mengambil hasil pembelajaran, melainkan guru yang mengantarkan kerumah para siswa. (Abt)