Tim Persipar Bertolak ke Banggai Ikut Penyisihan Liga 3 Region Sulteng

Tim Persipar Bertolak ke Banggai Ikut Penyisihan Liga 3 Region Sulteng. (Foto : arifbudiman)

PARIMO, radarparimo.com Ketua Persatuan Sepak Bola Indonesia Parigi (Persipar) Sayutin Budianto optimis raih hasil terbaik di babak penyisihan kompetisi sepak bola liga 3 region Sulawesi Tengah di Stadion Kilongan Kabupaten Banggai.

“Apapun hasil yang kita dapatkan  itulah hasil terbaik bagi Persipar. Tujuan kita adalah mengejar prestasi, semangat kita adalah bagaimana kita mendapatkan peluang untuk menjadi salah satu klub yang masuk di empat besar di grup B dan akan bertanding selanjutnya di Kabupaten Poso,” ungkap Sayutin Budianto yang juga Ketua DPRD Parimo, saat melepas kontingen Persipar, Jumat (30/09/2022).

Bacaan Lainnya

Menurutnya, kegiatan liga 3 akan digelar pada tanggal 1 Oktober 2022 di Kabupaten Banggai. Seharusnya telah dilaksanakan sejak sebulan yang lalu, hanya saja Asprov Sulteng melakukan perubahan jadwal.

Kata dia, Parimo juga menjadi tuan rumah pelaksanaan liga 3, hanya saja untuk pertandingan grup A.

Sedangkan Grup B di Stadion Kilongan Banggai.

“Parimo masuk dalam Grup B, sehingga hari ini kita sama sama melepas Persipar untuk menuju Kabupaten Banggai,” ujarnya.

Sebagai Ketua Ia berharap, keberangkatan kontingen dapat menjadi sebuah semangat membawa dukungan seluruh masyarakat di Parimo.

Ia mengaku, walaupun dalam kompetisi tidak dapat masuk ke babak selanjutnya, Persipar  memperlihatkan eksistensi dan mampu bersaing dengan klub yang lain meski masih di region Sulteng.

Dia menambahkan, pemain yang tergabung dalam Persipar, adalah anak anak asli daerah mulai dari Kasimbar hingga Sausu.

“Pesan saya untuk pemain dan tim official, miliki semangat kebersamaan sehingga memiliki kekuatan dan kekompakan. Ayo.. tunjukan semangat kita bahwa kita anak Parimo mampu juga memperlihatkan prestasi di bidang sepak bola,” pungkasnya. (abt/wawa)