Siswa Korban Banjir Dapat Bantuan Seragam Sekolah

kepala Inspektorat Parigi Moutong (Parimo) Adrudin Nur menyerahkan secara simbolis bantuan baju seragam. ( Foto : Mawan)

PARIMO – radarparimo.com Siswa korban banjir  bandang  yang melanda kecamatan Torue beberapa waktu lalau mendapat bantuan baju seragam sekolah dari pemerintah kabupaten parigi moutong (Parimo).

“Seragam sekolah diserahkan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Parimo dan seluruh korwil untuk dua sekolah yang terdampak yakni SDN Torue serta SMP Negeri,”ungkap Kepala Inspektorat Adrudin Nur yang mewakili Bupati Parimo, Jumat (5/8/2022).

Bacaan Lainnya

Adrudin menyampaikan , berdasarkan informasi Disdikbud , bantuan yang diberikan baru sebatas seragam putih merah, nanti akan menyusul seragam batik dan pakaian olah raga.

Mantan Kadisdikbud Parimo ini mengatakan,  akibat banjir bandang yang  terjadi pada  Kamis malam 28/7/2022, membuat beberapa sarana pendidikan dan fasilitas pendukungnya seperti, buku pelajaran, mobiler dan lainnya rusak akibat dihantam lumpur, mengakibatkan proses belajar mengajar terhenti selama sepekan.

“Selama pascabanjir, tenaga Disdikbud dan guru saling bahu membahu melakukan pembersihan ruang kelas dan mengeluarkan lumpur sisa banjir,” ujar Adrudin .

Selain itu sejumlah  bantuan terus berdatangangan dari Dikbud Kabupaten Luwu Utara, Kota Palu, Morowali Utara dan beberapa daerah lainnya, untuk diserahkan kepada peserta didik di Kecamatan Torue.

Sementara itu Sekretaris Dikbud Parimo, Sunarti mengatakan, bantuan tersebut  sebanyak 179 pasang yang diserahkan kepada peserta didik dari kelas 1 hingga 6 yang terkena dampak banjir.

“Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh kepala Inspektorat bersama Kalak BPBD,” jelasnya.

Ia menambahkan, sejumlah kerusakan fasilitas pendidikan akibat terkena banjir bandang, pihaknya telah melakukan pendataan di lima sekolah serta melaporkan ke pihak Pemkab setempat dan Kemendikbud.

“Lima sekolah terdampak akan kami laporkan ke kementerian Pendidikan, tinggal menunggu respon dari mereka,” pungkasnya. (*/abt)