Polisi Lakukan Trauma Healing Keluarga Korban

Kapolres Parimo, AKBP Yudy Arto Wiyono, S.I.K saat menyerahkan bantuan kepada warga terdampak unjuk rasa di Tinombo Selatan. (Foto : Amirulah)

PARIMO – radarparimo.comKepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah ( Sulteng) melakukan kegiatan pre-emptif dan preventif pasca ricuhnya aksi pembubaran blokade jalan  di Desa Khatulistiwa Kecamatan Tinombo Selatan Kabupaten Parigi Moutong.

“Pasca kejadian kemarin pihak kepolisian terutama Polres Parimo melakukan kegiatan kegiatan, untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap warga sekitar lokasi kejadian unjuk rasa kemarin” ungkap Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Pol Didik Supranoto, Rabu (16/2/2022).

Bacaan Lainnya

Didik mengatakan pasca kejadian pembubaran masa aksi blokade jalan yang menewaskan salah satu warga, Kapolres Parimo beserta pejabat utama Polda telah berkunjung ke rumah duka dan menghadiri pemakaman.

Pihak Polres Parimo juga telah melakukan Bakti Sosial (Baksos) dikhususkan bagi masyarakat yang terdampak unjuk rasa.

“Kami juga melakukan trauma healing bagi keluarga korban agar perasaannya kembali pulih,” ujar Didik.

Didik menegaskan, saat ini situasi di Kabupaten Parigi Moutong khususnya di Kecamatan Tinombo Selatan sudah kondusif.

Dia juga meminta masyarakat tidak mempercayai berita hoax yang mengatakan pasca unjuk rasa situasi wilayah setempat masih mencekam.

“Semoga dengan kejadian ini dapat membuat masing-masing pihak introspeksi diri agar kedepannya kita semua dapat bertindak lebih baik lagi,” pungkasnya.(abt)