PARIMO, radarparimo.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) Sulawesi Tengah, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Bersama Partai Politik (Parpol). Kegiatan itu berlangsung di Aula kantor KPU Parimo. Rabu (1/11/2023).
“Rakor bersama Parpol kali ini terkait pencermatan, finalisasi dan verifikasi data calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Parimo dalam surat suara dan perlengkapan pemungutan suara lainya pada Pemilu 2024,” ujar Ketua KPU Parimo, Dirwan Korompot.
Rakor kali ini kata dia sangat penting karena melakukan pencermatan dan finalisasi, bagi data – data calon yang ada di aplikasi agar dicocokkan agar tidak ada lagi terjadi klesalahan atau kekeliruan terkait nama, nomor urut.
Ia menjelaskan, beberapa hari sebelumnya, pihaknya telah mengikuri Rakoor di Jakarta sehubungan dengan pencermatan filalisasi dan verifikasi data calon angota DPRD Kabupaten Parimo dalam surat suara sampai dengan kebutuhan lainnya yang sekaitan dengan persiapan proses pemungutan suara. “Olehnya kata dia, kegiatan ini sangat penting untuk diikuti Parpol,” tambahnya.
Pada tanggal 3 bulan ini kata dia, pihak KPU Parimo akan kembali mengundang para pengurus Parpol dalah hal melakukan atau menetapkan terkait dengan Pleno Daftar Calon Tetap (DCT) dan kemudian di tanggal 4 DCT akan akan diumumkan oleh pihak KPU.
“Saya sangat berharap kepada kita semua, dan kepada pengurus Parpol berperan aktif dalam hal proses tahapan yang kami laksanakan. Sehingga hal – hal atau permasalahan di depan nantinya tidak terjadi dan juga tidak ada senmgketa,” pungkasnya.
Dia berharap, semoga pada penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kabupaten Parimo bisa berjalan lancar dan tidak ada persoalan ataupun sengketa.
Turut hadir dalam kegiatan itu, Ketua KPU Parimo beserta beberapa Komisioner KPU, Anggota Bawaslu Parimo dan Pengurus Parpol. Iwan Tj