Kabar Bupati Parimo Terpapar Covid-19, Itu Tidak Benar

Juru Bicara (Jubir) satgas Covid-19 parigi moutong Irwan SKM MKes.
Juru Bicara (Jubir) satgas Covid-19 parigi moutong Irwan SKM MKes. Foto : Ist

PARIMO – Sehubungan dengan adanya berita bahwa bupati parigi moutong  Samsurisal Tombolotutu terpapar covid-19  itu tidak benar dan masih menunggu hasil swab.

“Maaf ya…berita yang beredar itu tidak benar Bupati kita Positif Covid- 19. Beliau saat ini sehat Walafiat,”ujar  Juru Bicara (Jubir)  satgas Covid-19 parigi moutong  Irwan SKM MKes.Minggu (20/12/200)

Bacaan Lainnya

Satgas covid-19  Dengan ini juga menginformasikan hal hal sebagai berikut

  1. Alhamdulillah bapak bupati parigi moutong sehat sehat
  2. Atas inisiatif pak bupati meminta untuk dilakukan swab mengingat bahwa ada beberapa pejabat pemda kabupaten parigi moutong yang terpapar covid 19
  3. Swab telah dilakukan pada hari sabtu tanggal 19 Desember 2020.
  4. Sampai dengan hari Minggu tanggal 20 Desember 2020 jam 13. 23,hasilnya belum keluar
  5. Hasil akan keluar diperkirakan pada hari Senin atau paling lambat Selasa tanggal 22 Desember 2020.

Sumber : Jubir tim satgas covid-19 kabupaten Parigi moutong