PARIMO – radarparimo.com – Bappelidbangda Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah menggelar penganugerahan Kreativitas dan Inovasi (Krenova) kepada pemenang lomba, Kamis (23/12/2021).
“Kegiatan lomba Krenova 2021 ini diikuti kurang lebih 50 orang yang berasal dari berbagai kecamatan di Parimo,” ungkap Ketua Pelaksana penganugerahan Krenova, Mardiana di aula kantor Bappelidbangda, Kamis.
Dia mengatakan, tujuan kegiatan Kreniva untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi masyarakat Parimo agar mendukung percepatan pembangunan daerah.
Sasaran yang ingin dicapai atas lomba Krenova, adalah terciptanya kesadaran masyarakat untuk berkreativitas dan berinovasi disegala bidang.
Sementara itu, Kepala Bappelitbangda Irwan mengatakan, kegiatan Krenova telah dilakukan beberapa bulan terakhir, dengan rangkaian tahapan dan puncaknya dipenganugerahan sebagai bentuk penghargaan.
“Selamat kepada pemenang lomba, dan kami sangat mengapresia masyarakat atas kreativitasnya. Kegiatan ini telah banyak memberikan dukungan,” kata dia.
Sebenarnya banyak peminat yang ingin mengikuti kegiatan tersebut, namun tidak terbiasa menulis sehingga menjadi kendala mengajukan proposal, penyusunan latar belakang, seperti tujuan beroperasi dan manfaatnya.
Tetapi kata dia, pihaknya meyakini kegiatan yang baru pertama kali dilaksanakan di Parimo ini, akan memotivasi masyarakat untuk mengambil bagian dalam menunjukan kreativitas dan inovasinya.
“Ini akan menjadi awal untuk meningkatkan kebiasaan menulis. Kegiatan ini sangat bermanfaat, karena banyak kerjasama yang dibangun,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Parimo, saat yang dibacakan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ir Lewis mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kualitas produk masyarakat diera yang semakin kompetitif saat ini.
Menurut dia, lomba Krenova tidak hanya menjaring inovasi terbaik berbasis masyarakat, namun juga sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan atas hasil karya masyarakat Parimo.
“Pihak terkait diharapkan bisa membantu pengurusan hak paten, karena memiliki manfaat besar bagi masyarakat pelaku usaha. Diantaranya dapat menambah kepercayaan konsumen hingga memperluas jangkauan bisnisnya,” pungkasnya. (Opi)