Bupati Sigi Hadiri Peringatan Hari Santri

Bupati Sigi Hadiri Peringatan Hari Santri
Bupati Sigi Mohamad Irwan, S.Sos., M.Si menghadiri kegiatan Peringatan Hari Santri sekaligus pembacaan Shalawat Nariyah di Masjid Jami Al-Istiqomah, Desa KotaPulu.Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Sabtu (21/10/2023).

SIGI, radarparimo.com – Bupati Sigi Mohamad Irwan, S.Sos., M.Si menghadiri kegiatan Peringatan Hari Santri sekaligus pembacaan Shalawat Nariyah di Masjid Jami Al-Istiqomah, Desa KotaPulu.Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Sabtu (21/10/2023).  

Kegiatan ini merupakan bentuk inisiasi dari Kementrian Agama Kabupaten Sigi bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Sigi dalam mendukung Program Sigi Religi yang ada di Kabupaten Sigi.  

Dalam sambutannya Bupati Sigi menyampaikan bahwa peringatan hari santri ini merupakan sebagai momen kita untuk mengenang bagaimana peran para santri dan ulama dalam sejarah perjuangan bangsa ini, Kemudian bagaimana perjuangan para santri dan ulama dalam memperjuangkan Agama Islam.   

“Santri harus menjadi contoh yang baik dalam masyarakat, menjunjung tinggi nilai-nilai kebaikan, toleransi, dan persaudaraan,” ujarnya.  

Dalam kegiatan ini juga, ketua GP Anshor Kabupaten Sigi menyampaikan sedikit testimoni yang mereka rasakan selama adanya Program Sigi Religi dari pemerintah Kabupaten Sigi. Beliau menyampaikan bahwa dari 13 Kabupaten dan 1 Kota yang ada di Sulawesi Tengah dan berdasarkan diskusi dengan para ketua GP Anshor ternyata Organisasi Kepemudaan GP Anshor hanya di Kabupaten Sigi yang mendapatkan dukungan dan suport penuh hingga keranting-ranting oleh Pemerintah Daerah.  

Semoga dengan Program Sigi Religi dapat melahirkan Anak-anak sigi yang cerdas dan berakhlak untuk memajukan Daerah Kabupaten Sigi yang kita Cintai.  

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Sigi, Unsur Forkopimda, Para Imam Masjid, Ketua Wia Kecamatan Dolo, Kepala Desa, dan seluruh masyarakat Dolo yang hadir.***  

Sumber : Prokopim Sigi